Senin, 26 September 2011

Kaasik: ECB siap pangkas suku bunga jika kondisi memburuk

WAHINGTON. Kabar positif akhirnya datang juga. Deputi Gubernur Bank Sentral Estonia Ulo Kaasik mengungkapkan, Bank Sentral Eropa (ECB) akan mengambil langkah-langkah strategis untuk menyokong perekonomian di kawasan regional. Hal itu juga termasuk pemangkasan suku bunga acuan jika outlook perekonomian kian memburuk.

"Saat ini, prediksi ekonomi yang dikeluarkan ECB menunjukkan belum adanya strategi untuk menaikkan suku bunga acuan. Namun, jika situasi memburuk, kami siap mengubah opini tersebut," jelas Kaasik.

Pernyataan Kaasik itu menegaskan kembali pernyataan anggota ECB Ewald Nowotny dan Luc Coene beberapa hari lalu yang menyatakan bahwa bank sentral akan mengambil langkah strategis untuk mendongkrak pertumbuhan dan meredakan ketegangan pada pasar finansial paling cepat bulan depan.

Catatan saja, saat ini, suku bunga acuan di Eropa adalah 1,5%. Sebagai perbandingan, suku bunga the Federal Reserve, Bank of Japan, serta Bank of England berada di level 0,5% atau mendekati nol.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar