Selasa, 27 September 2011

Harga minyak naik lagi

Large_atk_2338
SYDNEY: Harga minyak mentah terus melanjutkan laju kenaikannya dengan menyentuh level US$81,55 per barel untuk pengiriman November atau naik 1,6%.
 
Level harga US$81,55 tersebut tercatat di bursa komoditas New York Mercantile Exchange dan pada waktu yang bersamaan di bursa komoditas Sydney, Australia harga minyak berada di level US$81,25 pada pukul 8:45 waktu setempat.
 
Ini merupakan kenaikan dalam dua hari berturut-turut setelah sesi perdagangan  kemarin pagi harga minyak naik 1,3%.
 
Sayangnya sentimen positif pasar yang berlangsung sektor ersebut tidak dinikmati kalangan pemasok binyak Brent dari Eropa. Kemarin, harga minyak Brent untuk pengiriman November di Bursa ICE Futures Europe turun 3 sen dolar ke level US$103,94 per barel.
 
Harga kontrak minyak bursa ditutup dengan selisih harga US$23,70terhadap harga kontrak minyak AS. Selisih harga tersebut semakin rapat jika dibandingkan dengan posisi 6 September yang mencapai US$26,87.
 
Survei yang dilakukan Bloomberg terhadap 11 analis menyebutkan stok minyak mentah AS meningkat 2,2 juta barel pekan lalu, sedangkan pasok bensin  meningkat 1 juta barel (Sutarno)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar